Hubungan Penggunaan Kontrasepsi Hormonal dengan Lama Menyusui pada Ibu di Kelurahan 30 Ilir

Maria Fatrin (1) , Fatmalina Febry (2) , Rini Mutahar (3)
(1) Alumni Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sriwijaya , Indonesia
(2) Dosen Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sriwijaya , Indonesia
(3) Dosen Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sriwijaya , Indonesia

Abstract

Latar Belakang : ASI merupakan makanan bayi yang paling sempurna. Pemberian ASI secara eksklusif sampai enam bulan harus diteruskan dengan durasi hingga dua tahun. Hal ini berkaitan dengan periode tumbuh pesat sel-sel otak bayi yang pertama dan tidak akan terulang selama masa pertumbuhan. Pentingnya ASI bagi bayi/balita sebaiknya tidak terhambat akibat bekurangnya produksi ASI yang berdampak pada kurun waktu menyusui menjadi singkat akibat penggunaan kontrasepsi hormonal pada ibu menyusui.
Metode: Penelitian deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian dilakukan pada 80 orang ibu menyusui yang memiliki balita usia 2-5 tahun. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara menggunakan kuesioner yang selanjutnya dianalisis secara univariat dan bivariat.
Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada hubungan yang bermakna antara penggunaan kontrasepsi hormonal dengan lama menyusui (p value = 0,526, 95% CI 0,498-7,902).
Kesimpulan : Penggunaan kontrasepsi hormonal tidak berpengaruh terhadap lama menyusui
Keywords : Kontrasepsi, Hormonal, Lama Menyusui, ASI Ekslusif, Cross Sectional

Full text article

Generated from XML file

Authors

Maria Fatrin
Fatmalina Febry
Rini Mutahar
1.
Fatrin M, Febry F, Mutahar R. Hubungan Penggunaan Kontrasepsi Hormonal dengan Lama Menyusui pada Ibu di Kelurahan 30 Ilir. JIKM [Internet]. 2011 Mar. 1 [cited 2024 Nov. 23];2(1). Available from: https://ejournal.fkm.unsri.ac.id/index.php/jikm/article/view/56

Article Details

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3 4 5 6